fbpx

✔ 30+ Desain Rumah Minimalis 2 Lantai 6×12 Ukuran Paling Optimal Bagi Keluarga

Sebagai hunian 2 kali lipat lebih besar dari type 36, desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 menjadi ukuran yang paling optimal dan pas bagi keluarga kalangan menengah.

Tak hanya ukurannya saja yang dapat menampung banyak ruang, juga kehadiran lantai 2 yang dapat memberikan kelegaan bagi semua anggota keluarga.

Dengan ukuran semacam ini, kita pun memiliki banyak pilihan untuk membuatnya nampak seperti preferensi kita.

Misalnya, kita bisa menempatkan ruangan kaca, gaya modern, bernuansa kontemporer, atau bahkan klasik dengan gaya retronya yang khas.

Beberapa gaya tersebut bisa kita bagi ke dalam hunian 2 lantai 6×12 seperti yang sudah tertulis berikut ini.

Desain Rumah 6×12 Dengan Ruang Terbuka

desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 dengan ruang terbuka
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 dengan ruang terbuka

Kehadiran lantai 2 bagi rumah type 36 biasanya digunakan untuk menambahkan kamar tidur di lantai atas.

Berbeda dengan rumah 6×12 yang malah memberikan fasilitas tambahan untuk membuat ruangan yang kita inginkan.

Tak ayal kebanyakan dari mereka yang menyukai gaya rumah modern dan minimalisme cenderung memasang kaca besar agar konsep rumah dan ruang terbuka didapatkan.

Masuk ke dalam ruang kaca, bagian ini menjadi ciri khas hunian masa kini yang dapat menghindarkan kita dari stres dan depresi.

Ini karena cahaya alami dari luar memainkan peran penting terhadap kesehatan mental kita, yang mana dibutuhkan di gaya hidup super sibuk seperti sekarang.

Desain Rumah 6×12 Dengan Kolam Renang dan Taman

desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 dengan kolam renang dan taman
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 dengan kolam renang dan taman

Katakanlah kamu masih memiliki area yang lumayan luas di halaman depan, maka bisa menambahkan dua pilihan elemen di sana, yakni dengan taman atau kolam renang.

Bahkan jika halaman kamu menyuguhkan ruang untuk keduanya, maka kamu bisa menjadikan hunian 6×12 menjadi nampak mewah dengan cara membangun kolam renang dan taman secara bersamaan.

Tapi tetap berhati-hati dengan biaya yang harus dikeluarkan. Berbeda dengan taman, kolam renang membutuhkan budget tinggi hingga mencapai puluhan juta rupiah.

Tak heran jika rumah yang dilengkapi dengan fasilitas kolam renang sudah masuk sebagai hunian mewah yang diinginkan banyak orang, apalagi di Indonesia yang memiliki suhu tropis.

Galeri Desain Rumah Minimalis 2 Lantai 6×12

desain rumah 6x12 2 lantai 4 kamar tidur
desain rumah 6×12 2 lantai 4 kamar tidur
desain rumah 2 lantai minimalis 6x12 tampak depan
desain rumah 2 lantai 6×12 tampak depan
desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 modern
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 modern
desain rumah 2 lantai sederhana 6x12
desain rumah 2 lantai sederhana 6×12
desain rumah 2 lantai 6x12 5 kamar
desain rumah 2 lantai 6×12 5 kamar
desain rumah 2 lantai 6x12m
desain rumah 2 lantai 6x12m
desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya
desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya
desain rumah 2 lantai minimalis modern elegan
desain rumah 2 lantai minimalis modern elegan
50 juta desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya
50 juta desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya
desain rumah 2 lantai di lahan sempit
desain rumah 2 lantai di lahan sempit
desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya 100 juta
desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya 100 juta
desain rumah 2 lantai minimalis
desain rumah 2 lantai minimalis
desain rumah 2 lantai biaya 100 juta
desain rumah 2 lantai biaya 100 juta
desain rumah 2 lantai terlihat 1 lantai
desain rumah 2 lantai terlihat 1 lantai
desain rumah 2 lantai modern
desain rumah 2 lantai modern
desain rumah 2 lantai tangga di depan
desain rumah 2 lantai tangga di depan
desain rumah 2 lantai dengan rooftop
desain rumah 2 lantai dengan rooftop
desain rumah 2 lantai sederhana
desain rumah 2 lantai sederhana

Desain Rumah 6×12 Dengan Rooftop

desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 dengan rooftop
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 dengan rooftop

Sebenarnya kehadiran rooftop dibuat untuk mengurangi anggaran biaya atau mempermudah dalam proses pembuatannya.

Ini karena atap rumah yang rata cenderung lebih mudah dibuat daripada gaya segitiga tradisional yang memerlukan rumus matematika dan kuda-kuda agar lebih enak dipandang mata sekaligus kuat dalam jangka waktu lama.

Sementara rooftop tidak lebih dari kombinasi besi, batu bata, dan beton. Dengan begitu, kita juga memerlukan sesuatu yang dapat melunakkan ujungnya.

Jika area rooftop tersebut ingin kamu buat menjadi area rekreasi luar ruangan, maka jangan lupa untuk menambahkan gazebo atas dan tambahkan beberapa karpet outdoor, furnitur untuk bersantai, dan penerangan berupa lampu bertenaga surya.

Desain Rumah 6×12 Sederhana di Kampung

desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 sederhana di kampung
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 sederhana di kampung

Berbeda dengan apa yang dipikirkan orang bahwa rumah di kampung itu pastinya kumuh dan kecil, ternyata hunian di luar kota malah jauh lebih mewah dan enak dipandang mata.

Ini karena lahannya yang masih dijual dengan harga murah sehingga pembuatan rumah 6×12 sudah umum dimiliki oleh banyak orang.

Entah itu penduduk lokal atau villa yang dibeli oleh obos besar dari kota besar, rumah ini juga sudah banyak memiliki desain modern.

Ini juga menjadi bukti bahwa arsitektur dan pemborong di kampung sudah mulai melek terhadap gaya hunian yang bergaya masa kini.

Desain Rumah Minimalis 6×12 Atap Miring

desain rumah minimalis 2 lantai 6x12 atap miring
desain rumah minimalis 2 lantai 6×12 atap miring

Jika kamu masih ingin menggunakan atap miring tetapi dengan gaya modern, maka hindari menggunakan varian atap limas karena bisa menyiratkan kesan kekeratonan dan kerajaan di zaman dulu.

Sebaliknya, ada 2 varian yang bisa kamu gunakan untuk membuatnya menjadi gaya masa kini, yaitu miring ke salah satu samping atau menggunakan 3 trap.

Tentu saja, atap miring ini haruslah kamu tempatkan di bagian lantai 2, sementara lantai 1 dapat ditambahkan dengan kanopi agar kesan minimalisme bisa didapatkan secara alami.

Kelebihan dari atap miring ini bisa mengurangi kerusakan akibat aliran air hujan yang lebih terarah dibandingkan dengan rooftop.