fbpx
MOWINA Furniture
MOWINA Furniture

Model Kepala Tempat Tidur Minimalis, Sayang Banget Kalau Dilewatkan

Dianggap butuh tak butuh, model kepala tempat tidur minimalis sebenarnya memiliki manfaat tersendiri saat disematkan pada ranjang kita.

Sayangnya, banyak orang yang masih meremehkan untuk tidak menggunakannya. Padahal kepala tempat tidur ini dapat dengan mudah menambahkan lapisan gaya baru ke sebuah ruangan secara nyata.

Dikenal dengan sebutan resmi headboard bed, kita dapat bermain-main dengan desain dan bahan dari salah satu fitur kasur yang satu ini.

Mari kita eksplorasi lebih jauh mengenai model kepala tempat tidur minimalis sekaligus manfaatnya jika digunakan di kamar tidur kita.

Model Kepala Tempat Tidur Kayu

Model Kepala Tempat Tidur Kayu

Untuk pilihan ini, kamu tentunya boleh memilih jenis sesuai keinginan, karena ada model sandaran tempat tidur yang dilapisi dengan busa, dan juga jenis yang benar-benar polosan.

Khusus buat kamu yang senang bersandar dalam waktu lama, mungkin lapisan busa lebih disarankan agar tidak memberikan rasa sakit pada area punggung bagian atas dan kepala belakang kita.

Sementara untuk kamu yang mementingkan masalah gaya, maka serat-serat kayu yang ditonjolkannya mampu mempercantik nuansa kamar.

Namun entah itu jenis yang dilengkapi dengan busa atau tidak, kepala tempat tidur masih memiliki fungsi utamanya dalam sebuah ranjang, yakni agar tetap menyetabilkan posisinya selama kita beranjak naik ke atas kasur, turun dari atas kasur, atau selama tidur di atasnya.

Kepala Tempat Tidur Mewah

Kepala Tempat Tidur Mewah

Jika kamu ingin mendapatkan model kepala tempat tidur minimalis yang mewah, maka carilah jenis yang luas dan tinggi.

Apalagi jika disesuaikan temanya dengan kamar, maka bisa menampilkan sejuta nuansa tiada tara.

Seperti yang sudah terlihat di gambar atas, headbord yang digunakan jauh lebih lebar daripada kasur sehingga nampak seperti pelapis dinding.

Baca Juga:  ✔ 39+ Kursi Jati Minimalis Menemani Dari Generasi ke Generasi

Belum lagi motifnya yang berupa geometris menampilkan kesan modern dengan warnanya yang netral.

Paparan lampu dari samping atap dan lampu meja juga memberikan kesan mewah tiada tara. Ingat, minimalisme tidak harus berhubungan dengan sesuatu yang sederhana apalagi kusam.

Kita masih diperbolehkan menggunakan furnitur mahal selama masih mampu membuatnya rapi dan tidak membebani area ruangan itu sendiri.

Kepala Tempat Tidur Sofa

Kepala Tempat Tidur Sofa

Jika ada sebuah sofa yang dapat dibentuk menjadi tempat tidur, ada pula tempat tidur yang memiliki fungsi ganda berupa sofa.

Fungsinya tersebut bisa datang dari model kepala tempat tidur minimalis yang memiliki lengkungan seperti huruf U di bagian kepalanya.

Jadi kamu tak perlu khawatir jika misalnya sudah terlanjur membeli kasur dan tiba-tiba kepingin membeli sofa, namun lembaran rupiah di dompet nampak melompong.

Tingga membeli saja headboard sofa dan tempatkan di bagian atas kasur, maka langsung berubah fungsi menjadi kasur dan sofa di saat yang bersamaan.

Kepala Tempat Tidur Beludru

Kepala Tempat Tidur Beludru

Buat kamu yang belum tahu, beludru merupakan sebuah kain yang memiliki fitur berbulu sehingga nyaman saat disentuh dan digunakan.

Ini pun berlaku pada model kepala tempat tidur minimalis yang elegan. Kita bisa bersantai dengan nikmatnya tanpa harus merasa sakit punggung saat duduk dan bersandar di atasnya.

Namun dikarenakan kain berbulu ini cenderung lebih sulit untuk dibersihkan, maka pastikan kamu merawatnya setiap hari dengan kemoceng atau bahkan penyedot debu.

Sebenarnya headboard sendiri sudah mudah dibersihkan, terkecuali bahan tertentu seperti beludru yang satu ini.

Jika jarang dibersihkan, maka tungau debu mungkin akan bermukin di sana dan menyebabkan penyakit.

Kenyamanan dan keindahan memang seringkali datang bersama dengan tanggung jawab yang besar, sehingga harus kamu imbangi dengan perawatannya dari waktu ke waktu.