fbpx
MOWINA Furniture
MOWINA Furniture

Canopy Gantung Minimalis Tanpa Tiang, Unik dan Nampak Modern

Peneduh depan bangunan bisa datang dari berbagai macam elemen, termasuk dari bentuk bangunan itu sendiri. Ada pula sebuah fitur yang nampak menyatu dengan hunian modern kita, yaitu canopy gantung minimalis.

Sebenarnya ada 2 cara agar kita bisa mengaplikasikan fitur keren yang satu ini. Pertama, kita bisa membuat gantungan yang menempel pada bagian atas kanopi dan dinding. Atau kedua, benar-benar polosan (menempel ke dinding) berkat desain dan ilmu arsitektur yang mumpuni.

Namun bagaimanapun cara kita mendesainnya, tujuan dari pembuatan canopy gantung minimalis ini hanya satu, yaitu agar tiang tak menghalangi area di bawahnya.

Kanopi Gantung Tanpa Tiang

Kanopi Gantung Tanpa Tiang

Sekalipun ada banyak orang yang masih menggunakan fitur tiang sebagai penyangga kanopi, namun siapa sangka ternyata beberapa orang lebih nyaman jika peneduh tersebut tak menggunakan tiang sama sekali.

Terutama bagi mereka yang menggunakan garasi dak beton minimalis di depan hunian mereka, maka kanopi tanpa tiang akan memungkinkan mereka memarkirkan mobil dengan mudahnya.

Belum lagi saat ditatap dari kejauhan, kanopi gantung lebih nampak serasi dengan gaya hunian modern berkat susunan arsitektur yang ditawarkannya.

Seperti yang kita tahu bahwa semakin hari maka kemajuan zaman akan terus berkembang. Maka dari itulah, sesuatu hal yang aneh, unik, dan hampir-hampir tak mungkin untuk direalisasikan pastinya mampu menarik perhatian banyak orang.

Tentunya bukan hanya gaya-gayaan semata. Hunian yang unik dan canggih bisa meningkatkan nilai jualnya dalam jangka panjang, sehingga menjadi salah satu investasi terbaik untuk kamu miliki.

Kanopi Kaca Gantung

Kanopi Kaca Gantung

Dari gaya dan desain kita menuju ke bagian bahan. Salah satu jenis bagian elemen terbaik untuk disematkan sebagai canopy gantung minimalis adalah kaca karena cenderung lebih ringan.

Baca Juga:  Sejumlah Model Krawangan Minimalis Membiarkan Angin Mamiri Berhembus ke Rumah

Dikarenakan kanopi tersebut berdiri tanpa tiang, maka bobot dari elemen bisa menentukan keberhasilan kita dalam membuatnya.

Tentunya tidak sepenuhnya terbuat dari kaca, karena harus ada tulangan yang menyangganya. Misalnya, kita bisa membuat sebuah frame dari besi, baja ringan, kayu, dan lain sebagainya.

Jika kamu protes melihat cor dak beton yang tak memiliki tulangan, maka tilik dulu cara pembuatannya.

Faktanya, cor dak menggunakan tulangan berupa besi beton polos, yang kemudian dibalut dengan semen dan pasir untuk menampilkan kesan rapi.

Kanopi Gantung Baja Ringan

Kanopi Gantung Baja Ringan

Berbeda dengan besi, baja ringan tentunya memiliki bobot yang jauh lebih rendah sehingga cocok dijadikan sebagai canopy gantung minimalis berkat sifatnya tersebut.

Namun meskipun bobotnya yang ringan, material ini mampu tahan lama dari serangan berbagai macam cuaca di luar sana.

Baja ringan sendiri digunakan sebagai tulangan atau frame utama, sementara dagingnya bisa dikreasikan tergantung selera, entah itu menggunakan kaca, PVC, kayu, dan semacamnya.

Kanopi Gantung Dari Kayu

Kanopi Gantung Dari Kayu

Begitupun dengan kayu! Ada beberapa tips dan syarat agar canopy gantung minimalis dapat awet selama yang ia bisa.

Kayu sebenarnya rentan terkena serangan cuaca luar seperti air hujan dan sinar matahari. Keduanya dapat membuat kayu membusuk dengan lebih cepat dari dugaan kita.

Jadi untuk menghindari masalah tersebut, ada baiknya kita menggunakan material kayu yang berasal dari pohon jati.

Kayu cedar juga sangatlah umum digunakan untuk furnitur area luar ruangan berkat sifatnya yang tahan terhadap pembusukan.

Sekalipun kedua material ini sebenarnya memiliki harga yang lumayan fantastis, akan tetapi masih diwajibkan untuk digunakan.

Tak ada tawar menawar jika ingin membuat kanopi dari kayu, karena jenis yang biasa akan mengalami kecacatan hanya dalam jangka waktu sebentar saja.